Menu

Mode Gelap

News · 26 Jun 2023 16:23 WITA ·

Wali Kota Palu Tinjau Sejumlah Lapangan Sepak Bola

badge-check

Redaksi


 Wali Kota Palu Hadianto Rasyid meninjau sejumlah lapangan Sepak Bola di Kota Palu, pada Senin, 26 Juni 2023. Foto: Dok. Pemkot Palu Perbesar

Wali Kota Palu Hadianto Rasyid meninjau sejumlah lapangan Sepak Bola di Kota Palu, pada Senin, 26 Juni 2023. Foto: Dok. Pemkot Palu

Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Palu, Ir. Singgih B. Prasetyo, M.Eng.Sc meninjau sejumlah lapangan Sepak Bola di Kota Palu, pada Senin, 26 Juni 2023.

Sebelumnya, Pemerintah Kota Palu melalui Dinas PU Kota Palu membangun dan merevitalisasi sejumlah lapangan Sepak Bola di beberapa kelurahan di Kota Palu.

Antara lain seperti Lapangan Sepak Bola Kelurahan Baiya, Taipa, Tatura Utara, Donggala Kodi, Silae, Kelurahan Tipo, dan lainnya.

Wali Kota Palu Hadianto menyatakan, nantinya lapangan Sepak Bola tersebut, pengelolaannya akan diberikan kepada pihak Sekolah Sepak Bola (SSB) di masing-masing wilayah.

Dengan begitu, SSB akan bertanggung jawab penuh terhadap lapangan Sepak Bola yang telah dibangun.

“Jadi harus dibentuk SSB di sini. Bedakan club dan SSB. SSB khusus untuk belajar filosofi dan teknik Sepak Bola. Jadi bukan club,” ujar Wali Kota Palu.

SSB yang telah dibentuk nantinya, lanjut Wali Kota Palu, akan diberikan dana pembinaan oleh Pemerintah Kota Palu pada tahun depan. Sehingga, Wali Kota Palu Hadianto menekankan agar SSB yang dibentuk harus bagus baik dari segi manajemen maupun lainnya.

“Jadi lapangan hari ini sudah diserahkan PU ke Dispora (Dinas Pemuda dan Olahraga, red). Nanti Dispora akan serahkan kepada SSB, sesuai dengan SK. SSB yang kelola dan mengurus ini. Tahun depan kita akan keluarkan anggaran untuk pembinaan Sepak Bola lewat SSB. Karena club tidak boleh di biayai,” jelas Wali Kota Palu.

 

Artikel ini telah dibaca 36 kali

Baca Lainnya

Kadis Kominfo Palu: ORARI, Garda Terdepan Komunikasi Darurat

19 Mei 2024 - 22:46 WITA

Musyawarah Lokal ke-XII Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Palu. Acara ini berlangsung di Gedung Pertemuan Taipa Beach, Kota Palu, Minggu 19 Mei 2024.

Telan Anggaran Rp 25 Miliar, Proyek Vatulemo di Palu Diperkirakan Rampung Juni 2024

18 Mei 2024 - 13:18 WITA

Lapangan Vatulemo

3 Korban Perahu Terbalik di Laut Morowali Ditemukan Meninggal Dunia

17 Mei 2024 - 13:56 WITA

3 Korban Perahu Terbalik di Laut Morowali Ditemukan Meninggal Dunia

Perahu Nelayan Terbalik di Perairan Morowali: 2 Selamat, 3 Masih Dicari

16 Mei 2024 - 10:37 WITA

Nama Sekda Parigi Moutong Kembali Dicatut untuk Menipu

15 Mei 2024 - 22:20 WITA

Sekda Parigi Moutong, Zulfinasran Achmad.

Hadianto Rasyid Akan Jadi Pembicara di Workshop Internasional Thailand

14 Mei 2024 - 08:06 WITA

Perwakilan Sasakawa Peace Foundation, Disa Syakina Ahdanisa, saat menemui Wali Kota Hadianto Rasyid, Senin 13 Mei 2024, di rumah jabatan Wali Kota Palu.
Trending di News