Menu

Mode Gelap

Bisnis · 16 Jan 2024 20:17 WITA ·

Wakil Wali Kota Palu Dorong Strategi Hadapi Inflasi 2024

badge-check

Redaksi


 Wakil Wali Kota Palu, Reny A. Lamadjido secara resmi membuka kegiatan Capacity Building petugas pendata harga di Aula Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Palu, Selasa, 16 Januari 2024. Foto: Istimewa Perbesar

Wakil Wali Kota Palu, Reny A. Lamadjido secara resmi membuka kegiatan Capacity Building petugas pendata harga di Aula Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Palu, Selasa, 16 Januari 2024. Foto: Istimewa

Wakil Wali Kota Palu, Reny A. Lamadjido secara resmi membuka kegiatan Capacity Building petugas pendata harga di Aula Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Palu, Selasa, 16 Januari 2024.

Kegiatan ini diikuti oleh Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Palu dan diselenggarakan oleh BPS Kota Palu sebagai bagian dari upaya pengendalian inflasi di 2024.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Palu Reny menyampaikan apresiasi tinggi kepada BPS Kota Palu atas pelaksanaan kegiatan Capacity Building ini. Menurutnya, pemahaman inflasi sangat penting, karena dampaknya mencakup penurunan nilai uang yang dapat mengakibatkan penurunan daya beli masyarakat.

“Melalui kegiatan ini, kita dapat mengetahui langkah-langkah konkret yang dapat diambil di tahun 2024 untuk mengendalikan inflasi,” ujar Wakil Wali Kota Reny.

Wakil Wali Kota Palu menekankan bahwa pengendalian inflasi oleh pemerintah sangat penting, karena dapat berdampak pada berbagai sektor, termasuk peningkatan angka pengangguran. Oleh karena itu, Reny berharap TPID Kota Palu dapat lebih fokus pada strategi-strategi yang akan diimplementasikan di 2024.

“Keberhasilan mengendalikan inflasi tidak hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga seluruh jajaran TPID. Kita harus lebih fokus dan bersinergi dalam menentukan strategi di tahun ini,” tambahnya.

Wakil Wali Kota Palu juga menyampaikan terima kasih kepada BPS, Kemendagri, dan TPID Kota Palu atas pencapaian pada bulan Desember 2023. Inflasi year on year (y-on-y) Kota Palu tercatat sebesar 1,87 persen dengan Indeks Harga Konsumen 117,94.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam mengendalikan inflasi. Semoga kegiatan ini dapat semakin memantapkan langkah-langkah kita dalam mengantisipasi dan mengendalikan inflasi di Kota Palu,” tutup Wakil Wali Kota Palu, Reny A. Lamadjido. *(Tim)

Follow Berita PaluPoso di Google News

Artikel ini telah dibaca 81 kali

Baca Lainnya

Anwar Hafid Kembangkan Budidaya Ikan lewat Program Berani Tangkap Banyak

16 Januari 2026 - 22:24 WITA

Gubernur Sulawesi Tengah Anwar Hafid meninjau dan memanen ikan budidaya dalam program Berani Tangkap Banyak di Desa Mpanau, Kabupaten Sigi.

Pemprov Sulteng Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Ramadan 2026

14 Januari 2026 - 19:20 WITA

Wakil Gubernur Sulawesi Tengah memberikan arahan pengendalian inflasi daerah dalam rapat TPID dan TP2DD menjelang Ramadan 2026.

Anwar Hafid Sampaikan Ancaman Tambang Poboya–Donggala kepada Menteri KLH

13 Januari 2026 - 23:11 WITA

Audiensi Pemprov Sulawesi Tengah dengan Kementerian Lingkungan Hidup terkait tambang ilegal.

Imelda Dorong Petani Palu Ikut CFD Program Jamila

12 Januari 2026 - 16:32 WITA

Petani menanam bawang merah varietas Tajuk di lahan pertanian Petobo, Palu.

Pemkot Palu Aktifkan Kembali Layanan Bus TransPalu

12 Januari 2026 - 16:11 WITA

Bus TransPalu Siap Beroperasi kembali 13 Januari 2026.

Pemprov Sulteng Kerahkan Alat Berat dan Bangun Posko Banjir Donggala

12 Januari 2026 - 15:54 WITA

Petugas mengevakuasi warga terdampak banjir dan longsor di Donggala, Sulawesi Tengah.
Trending di News