Menu

Mode Gelap

News · 8 Des 2022 13:30 WITA ·

Operasi Madago Raya di Poso Dilanjutkan hingga 2023

badge-check

Redaksi


 Kakor Brimob Irjen Rudy Sufahriadi. Foto: Dok. kumparan/Fajar Hadi Perbesar

Kakor Brimob Irjen Rudy Sufahriadi. Foto: Dok. kumparan/Fajar Hadi

Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Pol Rudy Sufahriadi memastikan Operasi Madago Raya di Kabupaten Poso, Sigi, dan Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah, tetap dilanjutkan hingga 2023.

“Operasi Madago Raya harus tetap dilanjutkan. Meski DPO-nya sudah habis, tetapi operasi di tiga wilayah ini sudah dilaksanakan lebih dari 10 tahun. Artinya masyarakat sudah terbiasa dengan operasi,” ujar Irjen Pol Rudy Sufahriadi, Kamis, 8 Desember 2022.

Sama seperti sebelumnya, aparat TNI-Polri akan tetap bersiaga di wilayah Kabupaten Poso, Sigi dan Parigi Moutong.

Ia menjelaskan, Operasi Madago Raya lanjutan ini fokus kepada pemulihan kehidupan masyarakat di Kabupaten Poso, Sigi, Parigi Moutong dan sekitarnya.

Selain itu, petugas juga akan gencar melakukan deradikalisasi di wilayah-wilayah yang dianggap sebagai basis simpatisan kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT).

“Operasi pemulihan ini diharapkan agar masyarakat harus bisa menjaga kampung dan dirinya sendiri. Kami juga akan terus membimbing masyarakat yang terpapar dan mantan napiter agar bisa hidup berdampingan dengan masyarakat lainnya,” jelas Kapolda Sulteng, Irjen Pol Rudy Sufahriadi. * (Ala)

Artikel ini telah dibaca 60 kali

Baca Lainnya

Dialog Pemerintah Palu Serap Aspirasi Masyarakat Langsung

23 Oktober 2025 - 09:15 WITA

Wali Kota Palu Hadianto Rasyid memimpin dialog pemerintah Palu untuk menampung aspirasi masyarakat.

Pemkab Parigi Moutong Buka Lelang Jabatan untuk 16 OPD Pekan Ini

13 Oktober 2025 - 16:24 WITA

Bupati Parigi Moutong Erwin Burase ungkap lelang jabatan 16 OPD dalam pekan ini

Pidato Utuh Presiden Prabowo di HUT ke-80 TNI: TNI Anak Kandung Rakyat, Siap Korbankan Jiwa Raga untuk Indonesia

5 Oktober 2025 - 12:15 WITA

Presiden Prabowo memberi penghormatan di HUT ke-80 TNI Monas.

Polisi Tangkap Pencuri iPhone 15 Pro Max di Parigi Moutong

3 Oktober 2025 - 20:04 WITA

Polisi ringkus pelaku pencurian iPhone 15 Pro Max di Parigi.

3 Tersangka Kasus Korupsi Perumda Palu Dijerat Pasal Tipikor

3 Oktober 2025 - 18:04 WITA

Tiga Tersangka Dugaan Korupsi Perumda Palu Ditahan Kejari

Imelda Liliana Muhidin Hadapi Demonstran Penyintas Bencana Palu

30 September 2025 - 22:27 WITA

Trending di News