Menu

Mode Gelap

Bisnis · 26 Nov 2025 22:03 WITA ·

Telkom KTI Bahas Pemanfaatan AI untuk Pendidikan Nasional

badge-check

Redaksi


 Narasumber webinar Indibiz Insight, Sherly Nurfadya Iskandar, memaparkan penerapan kecerdasan buatan (AI) dalam inovasi pembelajaran kepada peserta. Foto: Telkom Regional 5 Perbesar

Narasumber webinar Indibiz Insight, Sherly Nurfadya Iskandar, memaparkan penerapan kecerdasan buatan (AI) dalam inovasi pembelajaran kepada peserta. Foto: Telkom Regional 5

Telkom Regional 5 melalui brand bisnisnya, Indibiz Kawasan Timur Indonesia (KTI), kembali menggelar program edukasi Just on Indibiz Insight pada 20 dan 24 November 2025. Kegiatan yang berlangsung secara daring melalui Zoom Meeting itu membahas perkembangan teknologi dan penerapannya pada sektor pendidikan.

Webinar bertema “Explore. Learn. Grow: Inovasi Pembelajaran di Era Teknologi” tersebut diikuti 48 peserta dari berbagai daerah, terdiri dari guru, dosen, pengelola lembaga kursus, dan mahasiswa.

Kegiatan dibuka oleh Nuridha Tri, Account Manager Witel Sulbagsel. Ia menjelaskan bahwa Indibiz dirancang untuk menyediakan solusi digital bagi segmen usaha kecil dan menengah (SME).

Dalam sesi itu, peserta diperkenalkan layanan internet berkecepatan tinggi serta WiFi Managed Service yang dinilai penting bagi transformasi digital sekolah.

Nuridha juga memperkenalkan platform pendidikan digital Pijar Sekolah, yang menyediakan konten belajar, layanan administrasi, dan pengelolaan kelas berbasis teknologi.

Narasumber utama webinar, Sherly Nurfadya Iskandar dari Educourse.id, memaparkan penerapan teknologi kecerdasan buatan (AI) dalam proses pembelajaran.

Menurut Sherly, AI kini menjadi elemen penting untuk memperluas akses belajar, meningkatkan efisiensi, dan menciptakan pengalaman belajar yang lebih interaktif.

Pada sesi demonstrasi, Sherly menunjukkan cara memanfaatkan platform Tynker dan Qwen untuk membuat konten pembelajaran kreatif.

Ia menegaskan bahwa AI tidak hanya menjadi tren, tetapi solusi yang dapat langsung diterapkan oleh lembaga pendidikan.

Melalui program edukatif ini, Indibiz Kawasan Timur Indonesia berharap sekolah, pendidik, dan pelaku edutech semakin siap memanfaatkan teknologi sebagai bagian dari strategi pembelajaran.

Program Telkom KTI tersebut juga menjadi bentuk komitmen Indibiz dalam mendukung percepatan transformasi digital pendidikan di wilayah Indonesia Timur.

ADV-PPID

Artikel ini telah dibaca 12 kali

Baca Lainnya

Warga Morowali Utara Laporkan PT CAS ke Satgas Agraria

29 Januari 2026 - 20:08 WITA

Rapat Satgas PKA Sulteng membahas konflik agraria PT Citra Agro Lestari (PT CAS) bersama warga Bungku Utara Morowali Utara.

Pemkot Palu Matangkan Rencana Pembangunan Kantor Wali Kota Baru

29 Januari 2026 - 15:53 WITA

Wali Kota Palu memimpin rapat perencanaan pembangunan Gedung Government Service Center di Kantor Wali Kota Palu.

Indibiz dan Rumah BUMN Palu Perkuat UMKM Lewat Digitalisasi

28 Januari 2026 - 15:51 WITA

Pelaku UMKM mengikuti pelatihan teknis dan pengenalan solusi digital dalam kolaborasi Indibiz dan Rumah BUMN Palu.

Setahun Anwar Hafid: Gaya Populis dan Program Pro Rakyat

23 Januari 2026 - 08:09 WITA

Status Siaga Darurat Banjir Palu Diperpanjang

22 Januari 2026 - 10:04 WITA

Rapat evaluasi banjir dan cuaca ekstrem di Posko BPBD Kota Palu bersama OPD dan aparat terkait.

Anwar Hafid Kembangkan Budidaya Ikan lewat Program Berani Tangkap Banyak

16 Januari 2026 - 22:24 WITA

Gubernur Sulawesi Tengah Anwar Hafid meninjau dan memanen ikan budidaya dalam program Berani Tangkap Banyak di Desa Mpanau, Kabupaten Sigi.
Trending di Bisnis