Kota Palu kembali hidup dengan semangat anak muda. Freestyle Competition Kota Palu yang digelar akhir pekan ini bukan sekadar tontonan, tapi menjadi ajang ekspresi kreatif bagi generasi muda pecinta otomotif.
Wali Kota Palu melalui Plt. Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Palu, Rahmad Mustafa, menyampaikan apresiasi tinggi kepada penyelenggara dan semua pihak yang turut mendukung suksesnya kegiatan tersebut.
“Event ini bukan hanya ajang unjuk kebolehan di dunia otomotif, tetapi juga ruang ekspresi bagi anak muda Kota Palu yang kreatif dan penuh energi,” ujar Rahmad Mustafa di acara pembukaan Freestyle Competition Piala Wali Kota Palu, yang digelar di depan Kantor KONI Kota Palu, Sabtu (8/11/2025).
Ia menjelaskan, kegiatan seperti Freestyle Competition memiliki makna penting dalam membangun budaya kompetitif, semangat sportivitas, dan kebersamaan antar komunitas muda.
Selain menghibur, ajang ini juga memberikan dampak ekonomi yang positif. Kehadiran penonton dan komunitas otomotif lokal ikut menggeliatkan UMKM dan ekonomi kreatif di Kota Palu.
“Freestyle bukan sekadar atraksi, tapi juga bentuk seni dan keterampilan yang menuntut disiplin, tanggung jawab, serta rasa hormat terhadap keselamatan,” lanjut Rahmad.
Menutup sambutannya, ia berharap seluruh peserta tetap menjunjung tinggi sportivitas dan menjadikan kompetisi ini sebagai ruang mempererat silaturahmi antar komunitas otomotif.
“Selamat berkompetisi, tunjukkan kemampuan terbaik, dan jadikan kegiatan ini ajang persahabatan, bukan sekadar mencari juara,” pesannya.
Acara Freestyle Competition Piala Wali Kota Palu berlangsung meriah di depan Kantor KONI Kota Palu, disaksikan ratusan warga dan penggemar otomotif. Turut hadir Ketua TP-PKK Kota Palu Diah Puspita, yang juga menjabat Ketua KORMI Kota Palu, serta Kepala Bapenda Kota Palu Imran, bersama sejumlah pejabat daerah lainnya.
(ADV-PPID)








